Surga tersembunyi di desa Suli, kecamatan Salahutu kabupaten Maluku Tengah

 Telaga tihu suli, atau juga yang biasa di kenal dengan sebutan Telaga Cinta ini berada di desa Suli kecamatan Salahutu kabupaten Maluku Tengah.

Telaga cinta di buka pada tahun 2020 dan masih beroperasi hingga saat ini.

Harga tiket masuk nya pun terbilang cukup murah, dengan hanya membayar lima ribu rupiah per orang.

Banyak tempat-tempat yang bagus untuk di jadikan spot foto menjadi suatu daya tarik bagi para wisatawan untuk datang berkunjung dan berfoto di tempat ini.

Bapak Robert Alik, pengelola sekaligus pemilik dari lahan wisata ini bercerita bahwa dulunya lahan seluas 20 hektar ini adalah perkebunan milik keluarga besar nya, tetapi karena kondisi tempat yang kurang strategis, dan ribuan sapi yang sering datang memakan tumbuhan mereka, akhir nya terbengkalai dan tidak ter urus lah tempat ini.

Dan pada tahun 2020 kemarin, bapak Robert Alik ber inisiatif untuk menjadikan tempat ini sebagai tempat wisata, karena pemandangan nya yang alami dan juga sudah sering di datangi orang luar untuk berfoto-foto.

"Dulu ini semua perkebunan, tapi karena kalau hujan itu air naik sampai di atas, jadi tanaman semua itu tenggelam" ujar pak Robert.

Tanggapan dan saran dari para pengunjung pun beragam, seperti contohnya Ona dan Yuyun mahasiswa FEBIS unpatti yang sudah tiga kali datang ke telaga cinta.

"Bagus tempat nya, pemandangan nya alami, suasana nya juga tenang, cocok buat tempat bersantai atau camping di sini" ujar Ona dan Yuyun.

"Saran dari kita sih lebih di perbanyak lagi spot foto nya, trus jalan masuk nya di perbaiki lagi, karena itu rusak parah, apalagi kalau hujan, jalan nya tidak bisa di lewati" tambahnya.

Bapak Robert Alik selaku pengelola dan pemilik lahan wisata ini juga berharap mendapat bantuan dari pemerintah untuk biaya pengelolaan tempat wisata ini, karena selama ini beliau membangun dan mengurus semuanya dengan dana nya pribadi.


*Kelompok 5, Mirza Zakir Nirwan, Kelas B, Ilkom 2022

#softnews #danau #talagacinta# #desasuli

Comments

Popular posts from this blog

Musim Kemarau Memicu Krisis Pangan,Petani Sayuran Terancam Kehilangan Mata Pencaharian

Kasus Penganiayaan Siswa SMA NEGERI 6 AMBON telah berakhir damai setelah pelaku membuat Video Klarifikasi

Pilot Dan Kopilot Batik Air Tertidur Selama 28 Menit Saat Melakukan Tugas Penerbangan Rute Kendari - Jakarta